Andrea Pirlo (foto google) |
Andrea Pirlo adalah sang maestro. Dia sebagai dirjen
yang memainkan genderang serta mengatur ritme dan tempo permainan timnya. Pirlo
memiliki visi bermain yang cukup baik serta berintelejensi di atas rata-rata
dari pemain lainnya. Pirlo juga dianugerahi tehnik tingkat tinggi dalam bermain
bola maka menjadikannya seorang pengumpan handal bagi terciptanya gol-gol untuk
timnya. Tak hanya saya, barangkali semua orang akan mengamini hal ini.
Andrea
Pirlo dikenal sebagai sang arsitek bagi timnya di lapangan hijau baik saat
bermain di klubnya saat ini atau negara italy yang masih dibelanya hingga hari
ini. Ia juga masih dipercaya oleh pelatih timnas italy untuk menjadi kreator
bagi permainan timnya di piala dunia brazil pada bulan juni mendatang. Semua
pasang mata pasti tak sabar lagi menanti aksi-aksi Pirlo yang akan memanjakan
striker Mario Balotelli atau Osvaldo dengan umpan-umpan manis dari kaki sang
maestro.
Hingga
hari ini, satu-satunya pemain yang paling saya kagumi di jagat sepakbola adalah
pemilik nomor punggung 21 itu. Dialah Andrea Pirlo pemain timnas Italy. Jika boleh menyimpan
pengharapan di atas mega-mega sana, saya ingin bertemu dengannya. Sekedar
menyantap kopi atau menimba ilmu bermain bola darinya, belajar bagaimana
membaca permainan pun saya akan bertanya kapan saat tepat mengumpan atau tehnik
mengeksekusi tendangan bola mati sebagai senjata pamungkasnya. Suatu
kehormatan dan kebahagiaan tak hingga andai bisa bertemu sang idola tersebut. Sungguh saya menaruh kekaguman yang amat lebih dan sangat mengidolakan pemain dengan ciri rambut gondrongnya ini.
Saya
penyuka sepakbola dan amat mengagumi olah raga terpoluler sejagat ini. Posisi
yang paling saya sukai adalah gelandang yang fungsinya agar selalu menjaga
kedalaman permainan. Lahirnya gol tercipta dari kemampuan seorang gelandang dalam
menyuplai bola kepada penyerang. Dan bagi saya kepuasan tertinggi dalam bermain
bola adalah sebagai pelayan bagi penyerang di depan gawang yang mampu
menkonversi peluang sebagai gol.
Penampilan Pirlo
amat memukau hingga mampu menginspirasi siapa saja terlebih saya sendiri. Dengan kemampuannya, tehnik serta visi bermain
bolanya, bagi saya itu skill yang luar biasa dan sangat jarang pemain diberkahi
kemampuan sehebat itu. Semua orang mengaguminya serta menghormatinya entah itu
datangnya dari kawan atau lawan bermainnya. Dialah seniman lapangan hijau
yang sejati.
Andrea Pirlo lahir di Flero,
Lombardy, Italy pada 19 Mei 1979. Ia telah bermain di beberapa klub mulai dari
Brescia, Intermilan, Reggina, AC Milan dan kini Juventus. Bersama AC Milan
kesuksesan dan masa keemasan pernah ia lalui begitu manis. Dengan merengkuh 2
kali juara Liga Champions, 1 kali titel scudett, 1 kali menjuarai Piala Dunia
Antar Klub dan membawa negaranya menjuarai piala dunia tahun 2006. Dan di klub
Juventus yang di belanya kini 2 titel scudetto yang telah ia raih. Sungguh,
suatu pencapian yang luar biasa bagi seorang pemain.
Ia adalah seorang inspirator
lapangan hijau yang kreatif, dimana banyak gol-gol yang lahir dimulai dari
pergerakan atau umpan-umpan matangnya. Maka untuk saat ini ia diyakini oleh
banyak pihak sebagai salah satu gelandang terbaik dunia. Peranannya pun masih sangat vital dibutuhkan bagi timnya. Pirlo adalah seorang
pemain dengan bakat yang mumpuni dalam hal kreativitas dan mengumpan bola.
Selain itu, dia juga dikenal mempunyai tendangan bebas yang akurat nan
mematikan.
Dan jika bangsa Indonesia memiliki
seorang pemain dengan kualitas sekelas Andrea Pirlo, maka saya meyakini
sepakbola garuda akan terbang tinggi dan menakutkan negara-negara asean, asia
hingga bahkan akan menembus level dunia. Saya berharap terlahirnya
seorang Pirlo di bumi Indonesia yang begitu antusias dengan olahraga sepak bola ini.
Sekali lagi, saya adalah pengagum Andrea Pirlo. Nah, bagaimana dengan kalian adakah pemain bola favorit anda?
Makassar, 09/03/2014